Pada resepsi pernikahan Anda, sangat penting bagi Anda untuk memberikan tamu Anda pengalaman bersantap yang terbaik. Ini adalah hari di mana Anda ingin semua teman dan keluarga Anda nikmati dan Anda ingin bisa mengingatnya kembali dengan penuh kebahagian.
Namun, memutuskan bagaimana memberi makan suatu pesta yang penuh dengan tamu undangan yang lapar mungkin tidak semudah yang Anda pikirkan. Menu apa yang akan disajikan? Berapa banyak makanan yang akan disajikan? Bagimana cara penyajiannya?
Hal-hal ini sering kali menjadi hal-hal yang cukup memusingkan para mempelai dalam menyiapkan resepsi pernikahannya. Salah satu metode penyajian makanan yang paling popular di Indonesia adalah prasmanan. Mengapa di Indonesia prasmanan lebih popular dibandingkan metode penyajian makanan lainnya?
Indonesia terkenal akan keberagaman sukunya. Setiap suku ini tentunya memiliki cita rasa makanan tradisional yang berbeda-beda. Sebagai contoh, Jakarta sebagai ibu kota Indonesia merupakan pusat berkumpulnya berbagai jenis suku di Indonesia.
Pasangan-pasangan yang menikah di Jakarta pastinya memiliki teman-teman dengan latar belakang suku yang berbeda-beda. Memuaskan selera orang banyak yang memiliki latar belakang suku yang berbeda-beda tentulah tidak mudah.
Itulah sebabnya mengapa catering prasmanan Jakarta memiliki ragam jenis menu yang dapat anda pilih untuk disajikan pada tamu undangan anda. Kelebihan prasmanan memang adalah dari banyaknya jenis makanan yang dapat anda tawarkan dan kebebasan bagi para tamu untuk memilih jenis makanan yang mereka sukai serta berapa banyak makanan yang mereka ingin makan.
Beberapa hal yang perlu anda perhatikan dalam penyajian makanan secara prasmanan adalah memastikan anda menyediakan pilihan makanan yang cukup umum bagi lidah semua orang. Anda dapat berkonsultasi pada jasa catering yang anda gunakan untuk membantu anda memilih menu tersebut.
Namun tidak perlu kecewa, jika anda ingin mengajak tamu undangan anda melakukan petualangan rasa dengan mencicipi makanan tradisional yang mencerminkan latar belakang keluarga besar mempelai maka anda dapat menyediakan stasiun khusus yang menyajikan makanan tersebut.
Catering prasmanan biasanya juga lebih murah daripada penyajian perindividu, karena jumlah staf yang diperlukan lebih sedikit dan makanan jenis prasmanan cenderung lebih murah dan lebih mudah disiapkan.
Itu dia alasan-alasan kenapa penyajian makanan secara prasmanan jauh lebih popular dilaksanakan pada pesta pernikahan dibandingkan metode penyajian lainnya. Hubungi catering lokal yang anda pilih untuk mendiskusikan lebih lanjut hal-hal medetil agar anda dapat memberikan layanan terbaik kepada tamu undangan anda. Catering prasmanan yang anda pilih akan membantu Anda memutuskan mana yang lebih sesuai dengan tema dan gaya pernikahan Anda.